Program & Riset
Komputer yang telah menjelma menjadi kepingan chip, kini ditanamkan ke berbagai alat yang kita gunakan sehari-hari: telepon genggam, mobil, jam tangan, televisi, pengatur suhu, hingga lemari es dan perangkat rumah tangga lainnya. Perangkat-perangkat tersebut kini menyandang predikat “pintar” karena kemampuannya untuk melakukan komunikasi data dan beroperasi secara otonom.
Perkembangan teknologi tersebut telah mengubah cara kita hidup, cara kita bekerja, maupun cara kita berbisnis. Banyak usaha dan lapangan kerja yang kini punah, namun tidak sedikit pula bisnis dan lapangan kerja baru yang tercipta, yang belum pernah ada sebelumnya. Dampak ekonomi dan sosial yang ditimbulkan dari perkembangan teknologi tersebut sangat besar, dan akan menentukan arah masa depan kita.
Tech Talk adalah sebuah program diskusi publik yang dijalankan oleh The Habibie Center, dalam hal ini Institute for Democracy through Science and Technology (IDST), yang khusus mengangkat topik seputar perkembangan dan pemanfaatan teknologi di berbagai bidang dan dampak yang ditimbulkan. Tech Talk menghadirkan narasumber yang berkompeten dari kalangan bisnis, akademisi, pemerintah, dan masyarakat sipil. Berbagai topik yang pernah dibahas mencakup topik di bidang ekonomi digital, keamanan data, media sosial, energi terbarukan, farmasi, dan sebagainya.